A PEMBERIAN MATERI KERACUNAN INHALASI PADA PELATIHAN SAR DI KETINGGIAN PADA ANGGOTA SAR KOTA JAMBI

Keracunan Inhalasi

Penulis

  • Erwinsyah Erwinsyah Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Garuda Putih

DOI:

https://doi.org/10.52741/pms.v1i2.19

Abstrak

Abstrak

 

PEMBERIAN MATERI KERACUNAN INHALASI PADA PELATIHAN SAR DI KETINGGIAN PADA ANGGOTA SAR

KOTA JAMBI

(Erwinsyah)

 

PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

GARUDA PUTIH

 

 

 

 

Bencana merupakan kejadian tak terduga dan dapat terjadi secara tiba-tiba yang memerlukan penanganan segera, Salah satu kondisi kegawatdaruratan yang dapat mengancam jiwa dan memerlukan penanganan segera adalah akibat keracunan Inhalasi. Pemberian Materi Keracunan Inhalasi merupakan sebuah pengetahuan dan keterampilan dengan tindakan pertolongan pertama, yang diberikan setelah terjadi keracunan akibat dari menghirup asap yang mengandung monoksida. Penolong dan masyarakat merupakan kelompok rentan berisiko tinggi pada saat terjadi bencana, oleh karena itu perlu diberikan perlindungan berupa penyelamatan, evakuasi, pengamanan, pelayanan kesehatan, dan psikososial. Peserta pertolongan dan keselamatan Kota Jambi sebagai regu penolong perlu mengetahui apa itu keracunan inhalasi, akan tetapi responden pada penelitian ini belum mengetahui tentang keracunan inhalasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan tentang keracunan inhalasi terhadap tingkat pengetahuan regu penolong SAR Kota Jambi. Metode Pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan pemberian materi dan praktikum atau pelatihan, Peserta dalam pendidikan kesehatan ini adalah regu penolong dari tim pencarian dan keselamatan Kota Jambi. Hasil pendidikan dan pelatihan ini menunjukan pengetahuan sebelum pelatihan peserta tidak mengetahui tentang bagaimana pemberian oksigen pada keracunan inhalasi, setelah pelatihan sebagian besar pengetahuan regu penolong meningkat tentang bagaimana memberikan pertolongan pada orang yang mengalami keracunan inhalasi. Diharapkan bagi pemerintah setempat dapat memberikan atau mengadakan pelatihan serupa kepada masyarakat sebagai upaya kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana di Kota Jambi.

 

Kata Kunci        : Pelatihan, Pengetahuan, Keracunan Inhalasi

 

Unduhan

Diterbitkan

20-12-2023